make your world with your inspiration, develop to be useful for others and yourself...

background

Selasa, 08 Maret 2011

Gamers di Linux ???

  • INTRODUCTION
Linux adalah sebuah Operating-System yang kebanyakan orang di Indonesia menganggapnya sebagai OS yang susah serta bagi para gamer sedikit sekali game yang bisa dijalankan di dalamnya.


Tetapi bagaimana dengan kenyataannya? Ternyata linux tidak seperti yang dipikirkan orang.


 



Linux bring you a new style of entertainment.




Rata-rata games yang berada di linux adalah freeware. Dan banyak tersebar pada forum-forum besar.

  • REQUIREMENT
Lalu, apa syarat utama buat ngegame di linux?

  1. Harus punya komputer/laptop yang sudah terinstall Linux lah apapun distronya.
  2. Install Driver VGA (kalo bisa yang propetiary). Ini tidak wajib, tapi pasti sangat membantu terutama game-game yang pake OpenGL.
  3. Kalo bisa, ada koneksi Internet. Ini sangat mendukung.
  4. WINE kalau mau maen game Windows di Linux.


Lalu, apakah ada syarat tambahan?
  1. Rajin mencoba kalo error hehehe.
  2. Kalo ga ngerti, tanya google hehehe.
  3. Punya waktu buat maen (Hati-hati, ketagihan tidak ditanggung) hehehe.
  • WINE
Diatas kita menyinggung soal WINE, saya akan menjelaskan sedikit yang saya tau. Wine adalah sebuah emulator yang dibuat untuk mengemulasikan program-program yang berjalan di Windows supaya bisa berjalan di Linux dan Mac. Hampir semua distro linux yang besar sudah dispport sama WINE. WINE ini adalah versi opensource dari CodeWeaver Cross Over. Bedanya apa sama cross over? Bedanya, yang crossover bayar dan ada support langsung dari sana, hehehe. Ini cara install WINE nya.

Buka terminal, ketik :
sudo add-apt-repository ppa:ubuntu-wine/ppa
sudo apt-get update
sudo apt-get install wine

Terus gimana jalankan gamenya? Gini caranya :
• Untuk game yang bisa dicopy paste (cth gua maen : warcraft), langsung copy paste folder warcraft satu folder ke C:\ drivesnya WINE. Cara masuk ke C:\ drivesnya wine bisa lewat applications - WINE - browse C: Drive.


• Untuk game yang butuh install, copy installer ke C: drive, kemudian jalankan. Caranya klik kanan, kemudian open with wine. Atau bisa juga via terminal, caranya ketik wine [spasi] pathToFile. Supaya gampang, pathToFile caranya drag dan drop aplikasi yang ingin dijalankan via WINE.




Syarat standar supaya game terutama yang butuh directx bisa jalan di WINE :




1. Install WINE

2. Download winetricks (lihat post bawah)

3. Buka terminal, arahkan ke direktori Winetricks kemudian ketik : sh winetricks directx9

4. Buka terminal ketik winecfg (atau bisa juga pake application - wine - configure)





Set :




- OS version: Windows XP

- Di 3D settings Vertex Shader Support: Hardware dan set Allow Pixel Shader
- Di Audio settings set alsa drivers; Hardware acceleration full; sample rate 44100; bit per sample 16; unset driver emulation



6. Ke Terminal, ketik wine regedit kemudian :



- di HKEY_CURRENT_USER-Software-Wine buat key baru yang namanya Direct3D (kalau sudah ada ga usah).

- di Direct3D buat string dengan isi sbb :
string: DirectDrawRenderer value: opengl
string: Nonpower2Mode value: repack
string: OffscreenRenderingMode value: fbo
string: RenderTargetLockMode value: auto
string: UseGLSL value: readtex
string: VideoMemorySize value: (memory size dari graphic card kamu)



Perintah tambahan untuk mendapatkan informasi hardware, buka terminal ketik :


sudo apt-get install hardinfo
Yaah itu sedikit yang saya tau, semoga bisa bermanfaat dan mungkin ingin mencoba menjadi gamers Linux hehehe.